Ade Suyitno
Pendiri Indonesian Creative Youth (ICY)
dan Sekolah Alam Kreatif (Creative Nature School) Bandung
dan Sekolah Alam Kreatif (Creative Nature School) Bandung
085659932860
FB : Ade Suyitno Adeno. TWTR : @adeno.
Arti hidup adalah pindah (Pengembangan Teori Raditya dhika) , , ,
Pagi sejuk di 1 februari
ini saya sedang ngetik di teras rumah untuk artikel di suatu event, di bandung
nan jauh di sana di waktu bersamaan mungkin teman-teman kuliah sedang bergegas
ke kampus karna ada kuliah perdana di pagi ini di semester baru dengan semangat
baru tentunya dan ada beberapa di tambahkan dengan fashion baru atau pacar baru
bagi penganut aliran tertentu.
Tiba-tiba terdengar
teriakan sedang dari adik sya, yang meminta saya untuk mengantarnya ke sekolah
karena pagi itu memang cukup berat untuk dia pergi sendiri ke sekolah karena
membawa barang-barang keperluan kemah di SMAnya yang di peruntukan untuk siswa
kelas satu. Kemudian saya panaskan motor kaka saya dari teras samping.
Perjalanan pun di mulai
dari rumah ke sekolah SMA adik saya yang notabenya itu adalah SMA saya juga
waktu dulu yang penuh dengan kenangan kenakalan, keisengan dan tempat-tempat
tongkrongan ala anak SMA. Kebetulan sekolah SD, SMP dan SMA saya tempatnya
berurutan. Kaget rasanya semua sudah berubah dengan cepat dan sebagian lagi
sudah pindah, ya pindah. Pindah dengan pengertiannya masing-masing.
Zahra keponakan
perempuan saya sudah SD kelas 1 padahal kaya baru kemarin dia bisa jalan dan
saya gendong kemana-mana, adik2 kecil anak tetangga sudah pada kelas 5 dan 6
SD dan ada beberapa yang sudah remaja dan suka manggung di event2 band. Mereka terlihat waktu saya mengendarai motor dengan pelan. Tidak kalah juga
bangunan-bangunan baru muncul dan banyak rumah yang di renovasi sampai lapangan
sepak bola waktu jaman saya SD jadi salah satu korbannya. Jalanpun kita sudah
rapih memakai beton dan tidak terlihat becek di kala hujan layaknya di
perkotaan. Suatu perpindahan yang bagus tapi menghapus, ya menghapus hal-hal
yang dulu itu kenangan.
Semuanya pindah dari TK
ke SD lalu ke SMP dan SMA kemudian ada yang kuliah dan ada yang bekerja.
Sekarang kita mahasiswa dari berbagai penjuru kota di indonesia pindah
sementara ke bandung untuk menuntut ilmu di kota kembang ini perpindahan dari
semster ke semster kita lalui dan tek terasa sekarang sudah semester 6. Setahun
setengah lagi jika lancar kita akan berpisah dan semua pada pulang ke daerahnya
masing-masing nan jauh di sana, suatu keadaan yang sangat berbeda saat pisah
dengan teman SMP dan SMA hanya beda kecamatan dan kota. yang ini pisah dengan
teman-teman beda provinsi dan pulau.
Dalam perpindahan ini
ada yang pindah sekolah ke jenjang berikutnya, pindah pekerjaan, pindah rumah,
pindah dari hati satu ke hati lainnya bagi yang berpacaran, pindah status
hubungan ke nikah dan pada akhirnya hidup ini adalah perpindahan dari dunia ke
alam berikutnya.
Akhir kata, "Bersiap-siaplah untuk
pindah, , ,"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar