Pages

Jumat, 03 Januari 2014

Data Grafis : Mobilitas Kendaraan Mudik di Indonesia

Mudik di Indonesia identik dengan tradisi tahunan yang terjadi menjelang hari raya besar keagamaan misalnya menjelang Lebaran. Mudik berasal dari bahasa jawa “Mulih Dhisik” yang artinya pulang dulu. Pada saat itulah ada kesempatan untuk berkumpul dengan sanak saudara yang tersebar di perantauan, selain itu juga bertemu dengan orang tua.

Kota Jakarta memang selalu menjadi daya tarik, salah satunya ketika sangat banyak yang mudik. Jakarta pada siang harinya dihuni 12 juta jiwa. Prediksi pemudik tahun ini yang akan meninggalkan Jakarta sekitar 9 juta jiwa, seperti yang dijelaskan oleh Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Udar Pristono kepada media masa. Bisa dipastikan Jakarta yang biasanya macet kini bisa lengang kondisinya.
Selain itu kami tampilkan data-data menarik dari publikasi IPSOS hasil survey Asiabus tahun 2012 mengenai lebaran & mudik di 4 kota besar: Jakarta, Medan, Surabaya, Bandung berusia 15-64 tahun dengan jumlah total 1.040 orang.

Sumber : House of InfoGraphics http://houseofinfographics.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar