Pages

Sabtu, 20 April 2013

Kehormatan Bagi Mahasiswa UPI dan UKM Berprestasi di HUT RI

 

Bandung, UPI
Setelah melaksanakan upacara peringatan hari proklamasi RI ke-67, kemudian diinformasikan kepada seluruh civitas academika para mahasiswa UPI yang berprestasi di tingkat nasional dan internasional pada tahun ini.  Mereka adalah:
  1. Ganjar dan Helmi Wibowo (mahasiswa FPTK) penemu Kompor Magnet pada Kompetisi Technopreuneurship Pemuda. Kegiatan ini diadakan oleh Kementrian Riset dan Teknologi di  tingkat nasional yang dibimbing oleh Hasbulloh, S.Pd.,M.T.
  2. Peringkat ke-8 Kejuaraan Lomba Tahunan Shell Eco Maraton Asia (SEM) tahun 2012 di Sepang Malaysia.  Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan 58  negara didunia yang dibimbing oleh Sriyono, S.Pd.
  3. Yeyasa (Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang) sebagai Juara 3 Lomba World Cosplay Summit (WCS) di Nagoya Jepang.
  4. Juara ke-2 Lomba Kontes Robot Cerdas Indonesia, kategori Robot Humanoid Soccer di ITB.
  5. UKM KOPMA sebagai Koperasi Terbaik Se Indonesia Pada Bidang Pemasaran.
  6. Ence Surahman sebagai peringkat I Indonesian Young Islamic Leader (IYIL) ITB yang diikuti oleh perguruan tinggi di seluruh Indonesia.
  7. Sugi Aryanto (Mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika (FPMIPA), peraih medali perak Olimpeade Nasional (ON-MIPA-PT) pada bidang Matematika tahun 2012.
  8.  Ari Raharja (mahasiswa Jurusan Pendidikan Kimia/FPMIPA), peraih medali perunggu Olimpeade Nasional (ON MIPA-PT) pada bidang Kimia tahun 2012, yang diselenggarakan di Surabaya.
  9. Syalwa Nursahida (mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika (FPMIPA), peraih Honorarable Mention Olimpiade Nasional (ON MIPA PT) pada bidang matematika tahun 2012 yang diselenggarakan di Surabaya.
  10. Iman Ramdhan (mahasiswa Jurusan Pendidikan Fisika (FPMIPA), peraih Honorarable Mention Olimpiade Nasional (ON MIPA PT) pada bidang matematika tahun 2012 yang diselenggarakan di Surabaya.
  11. Juara I Kejuaraan Bahasa Jepang/Bunkasai 2012, dengan memborong lomba seni kaligrafi Jepang (shuji contest) yang diselenggarakan Universitas Padjadjaran).
  12. Himpunan Mahasiswa Tekhnik Sipil FPTK peraih peringkat ke-3 Cabang Keilmuan Sipil (beton ringan) yang diselenggarakan di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) di Surabaya.
  13. Gardena Irena (mahasiswa jurusan PKO FPOK), peraih juara ke-3 Under 49 kg Senior Puteri pada Kejuaraan Invitasi Taekwondo Mahasiswa pada 24,25, 26 Mei di ITS Surabaya.
  14. Dwi Satya Asri (mahasiswa jurusan PKO FPOK), peraih juara ke-3 Under 79  kg Senior Putera pada Kejuaraan Invitasi Taekwondo Mahasiswa pada 24,25, 26 Mei di ITS Surabaya.
  15. Candra Oktviana (mahasiswa jurusan PJKR FPOK), peraih juara ke-2 Under 80  kg Senior Putera pada Kejuaraan Invitasi Taekwondo Mahasiswa pada 24,25, 26 Mei di ITS Surabaya.
  16. UKM Volley Putri sebagai juara I Kejuaraan Volley Ball Atmajaya Competition 2012.
  17. UKM Sepak Bola Juara I Liga Pendidikan Sepak Bola Tingkat Jawa Barat.
  18. UKM KOPMA Koperasi Mahasiswa Terbaik Jawa Barat pada Bidang Pemasaran
  19. Ade Suyitno (mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi FPEB) sebagai peraih Juara I lomba karya ilmiah”Jabar Cooperative Young Entrepreuneur (JB-CYE) dengan judul program “Mengembangkan Koperasi Mandiri Jawa Barat melalui Kewirausahaan Koperasi Mahasiswa.”
  20. Ade Suyitno (mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi FPEB) sebagai peraih Juara I Lomba artikel Ilmiah Se Jawa Barat dan DKI Jakarta yang diselenggarakan oleh Dinamik Ilkom UPI.
  21. Ade Suyitno (mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi FPEB) sebagai peraih Juara ke-3 “Temu Ilmiah Nasional Forum Silahturahmi Ekonomi Islam (FPSSEI) dan Internasional Conference of Islamis Economic di Universitas Riau.
  22. Ade Suyitno (mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi FPEB) sebagai peringkat ke -6 Lomba Karya Ilmiah Even Exis Fair di Universitas Jambi. (Dewi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar